Biaya Masuk SD Salman Alfarisi Cibinong Tahun ajaran 2023/2024
SD Salman Alfarisi Cibinong berlokasi di Jalan Raya Setu Cikaret Kelurahan Harapan Raya Cibinong Bogor. Sekolah ini merupakansekolah interaktif yang berlandaskan nilai-nilai Islam dan menerapkan konsep belajar active learning dan STEM.
Kegiatan ekstrakurikuler yang ada di Sekolah Salman Alfarisi Cibinong di antaranya adalah Pramuka, PMR, futsal, bulutangkis, voli, basket, knex, taekwondo, robotik, panahan dan lain-lain. Fasilitas yang terdapat di Sekolah Salman Alfarisi Cibinong di antaranya adalah area outbound, lapangan olahraga, lab IPA, lab komputer, perpustakaan, ruang musik, area parkir, kantin, uks dan sudah dilengkapi dengan CCTV. Tersedia juga layanan antar jemput sekolah dan katering. Jam belajar dari pukul 07.30-13.15 untuk siswa kelas 1 dan dua, jam 07.30-14.15 untuk siswa kelas 3 sampai kelas 6. Kuota per kelas maksimal 30 orang siswa yang dipegang oleh dua guru untuk kelas 1 dan dua, untuk kelas tiga sampai enam dipegang oleh guru masing-masing bidang studi.
Bila Anda ingin mendaftarkan putra atau putri Anda ke Sekolah Salman Alfarisi Cibinong maka pastikan anak Anda sudah berusia 6 tahun di bulan Juli tahun berjalan. Siapkan juga foto copy akte kelahiran dan kartu keluarga pada saat wawancara. Berikut Biaya masuk SD Salman Alfarisi Cibinong tahun ajaran 2023/2024:
Biaya uang pangkal Rp. 17.5 juta
Biaya SPP per bulan Rp. 780 ribu
Biaya kegiatan tahunan Rp. 1.55 juta
Biaya formulir Rp. 250 ribu
Biaya di atas belum termasuk buku pelajaran. Penyesuaian biaya SPP tiap tahun maksimal 15 persen. Terdapat potongan biaya uang pangkal yang besarnya tergantung bulan Anda melunasinya. Juga ada potongan bila anak Anda siswa lulusan TK Salman Alfarisi. info lebih lanjut dapat dilihat di website https://sekolahsalman.sch.id/ atau instagram di @sekolahsalmanalfarisi.
Bagaimana, Anda tertarik menyekolahkan putra-putri Anda di Sekolah Salman Alfarisi Cibinong?